You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
53 Pelanggar PSBB Terjaring Petugas Gabungan di Makasar
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

53 Warga Terjaring Operasi Kepatuhan Peraturan Daerah di Makasar

Petugas gabungan melakukan Operasi Kepatuhan Peraturan Daerah (OK Prend) di tiga lokasi berbeda di Kecamatan Makasar, Jakarta Timur. Hasilnya, 53 warga yang kedapatan tidak menggunakan masker langsung didata dan dikenakan sanksi kerja sosial serta membayar sanksi denda administrasi.

Dari tiga lokasi itu kami berhasil menindak 53 pelanggar,

Kepala Satpol PP Kecamatan Makasar, Charles Siahaan mengatakan, ketiga lokasi tersebut yakni, Jl Raya Pondok Gede depan Terminal Bus Pinang Ranti, Jl Raya Kerja Bakti depan Pasar Embrio dan Jl Pangkalan Jati yang berbatasan dengan wilayah Pondok Gede, Bekasi.

Pengendara yang melintas tidak mengenakan masker langsung dihentikan dan dilakukan pendataan. Mereka kemudian dijatuhi sanksi menyapu fasilitas publik yang ada di sekitar. Ada juga yang memilih membayar denda administrasi.

17 Pelanggar PSBB di Kebayoran Baru Disanksi Kerja Sosial

"Dari tiga lokasi itu kami berhasil menindak 53 pelanggar terdiri dari 27 orang dikenakan sanksi sosial dan 26 lainnya memilih membayar denda administrasi. Total uang denda yang terkumpul sebanyak Rp 16.500.000 yang disetorkan ke kas daerah," ujar Charles, Rabu (5/8).

Ditambahkan Charles, pihaknya akan rutin menggelar OK Prend selama masa PSBB berlangsung dengan lokasi berpindah-pindah. Ini dilakukan untuk meningkatkan disiplin masyarakat agar mau mematuhi protokol kesehatan sekaligus berupaya memutus mata rantai penyebaran COVID-19.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye1114 personFolmer
  2. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1087 personFolmer
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye1076 personNurito
  4. Jakarta Hari Ini Berawan Hingga Diguyur Hujan

    access_time23-11-2024 remove_red_eye997 personTiyo Surya Sakti
  5. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye967 personAldi Geri Lumban Tobing